Patroli Dialogis, Polsek Parungkuda Bangun Kedekatan dengan Masyarakat

    Patroli Dialogis, Polsek Parungkuda Bangun Kedekatan dengan Masyarakat
    Giat Patroli Dialogis Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Membangun Kedekatan dengan Masyarakat

    SUKABUMI - Polsek Parungkuda terus mengokohkan ikatan dengan masyarakat melalui kegiatan patroli dialogis yang digelar pada hari Kamis, 28 Maret 2024. Kegiatan yang dimulai pukul 10.30 WIB hingga selesai ini dilakukan di beberapa lokasi strategis di Wilayah Hukum Polsek Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.

    Dalam pelaksanaannya, unit patroli yang dipimpin oleh Aipda Bahari dan didampingi oleh Bripka Jumadi menyasar tempat-tempat keramaian, termasuk lokasi nongkrong anak muda dan pelajar. Desa Parungkuda, Desa Sundawenang, serta Desa Pondokasolandeuh menjadi fokus patroli untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat.

    Tidak hanya itu, patroli ini juga memberikan himbauan-himbauan penting kepada berbagai pihak. Satpam PT. L&B diminta untuk selalu waspada dan melaporkan kejadian apapun kepada pihak kepolisian. Selain itu, patroli juga bersilaturahmi dengan Faisal, pemilik warung UMKM di pinggir jalan raya Parungkuda, untuk memastikan bahwa jika terjadi sesuatu, akan segera dilaporkan ke Polsek Parungkuda.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Hadir di Tengah Masyarakat, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Biru, Polsek Parungkuda Antisipasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami